OMEGA (Official Mathematic Event Games)-HIMATIKA “REAL” Rayakan Ulang Tahun ke-20

Himpunan Mahasiswa Matematika (HIMATIKA) “REAL” Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Lambung Mangkurat melalui salah satu program kerjanya, yaitu Peringatan Ulang Tahun Ke-20 HIMATIKA “REAL” FMIPA ULM 2022 merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh HIMATIKA “REAL”. Acara ini sekaligus menjadi ajang penyaluran bakat, minat dan kreativitas mahasiswa program studi Matematika. HIMATIKA “REAL” mencoba untuk meningkatkan bakat dan minat mahasiswa program studi Matematika FMIPA dalam sains, olahraga dan seni yang berupa kompetisi-kompetisi dalam meningkatkan kreativitas dan sportivitas.

Himpunan Mahasiswa Matematika REAL atau HIMATIKA “REAL” mengadakan perayaaan hari jadi yang ke-20 nya pada tanggal 28 Mei 2022. Antusias dari mahasiswa program studi Matematika turut mewarnai kegiatan tersebut. Kegiatan tersebut bernama OMEGA (Official Mathematic Event Games) dengan tema “Integralkan kekompakan, diferensialkan keegoan dan bulatkan kebersamaan” yang diselenggarakan di gedung 2 Fakultas MIPA Universitas Lambung Mangkurat.

Para panitia yang berkontribusi pada kegiatan ini berusaha sebaik mungkin untuk mempersiapkan dan menyukseskan acara tersebut.

Peringatan Ulang Tahun Ke-20 HIMATIKA “REAL” FMIPA ULM 2022 dilaksanakan dengan rangkaian acara berikut :

Peringatan Ulang Tahun Ke-20 HIMATIKA “ REAL” FMIPA ULM 2022 diisi dengan sambutan – sambutan oleh Ketua Pelaksana, Muhammad Radityo Dzikri Maulana kemudian sambutan oleh Ketua HIMATIKA “REAL”, Agung Setyo Wiranto, kemudian dilanjutkan sambutan oleh Koordinator Program Studi Matematika, Pak Pardi Affandi. Acara pembukaan ini juga disi dengan Penampilan video singkat tentang HIMATIKA “REAL” dan Pemotongan Tumpeng secara simbolis untuk membuka acara. Acara Pembukaan ini juga diisi dengan lomba Rangking 1 yang diikuti oleh angkatan 2018 – 2021. Setiap angkatan mengirimkan minimal 5 orang dan maksimal 10 orang. Juara Rangking 1 diraih oleh Audinta Sakti Firmansyah dari angkatan 2020.

Rangkaian acara sebagai berikut:

Lomba Seni

Lomba seni kali ini terdiri dari lomba Desain Poster dan Foto Kontes.

– Desain Poster

Lomba desain poster ini ditujukan untuk mahasiswa(i) Program Studi Matematika FMIPA ULM Banjarbaru dari angkatan 2018-2021. Setiap angkatan bisa mengirimkan perwakilan secara individu maupun kelompok. Pemenang lomba desain poster yaitu angkatan 2020.

– Foto Kontes

Lomba foto kontes ini ditujukan untuk mahasiswa(i) Program Studi Matematika FMIPA ULM Banjarbaru dari angkatan 2018-2021. Setiap angkatan bisa mengirimkan perwakilan secara individu maupun kelompok. Pemenang lomba foto kontes yaitu angkatan 2019.

Lomba Olahraga

Lomba olahraga terdiri dari lomba memasukkan paku kedalam botol, Estafet tic tac toe dan Tarik tambang.

– Memasukan paku kedalam botol

Lomba Memasukkan paku kedalam botol ini ditujukan untuk mahasiswa(i) Program Studi Matematika FMIPA ULM Banjarbaru dari angkatan 2018-2021. Setiap angkatan mengirimkan perwakilan 5 orang putra. Pemenang lomba Memasukkan paku kedalam botol, Juara 1 diraih oleh angkatan 2021 dan Juara 2 diraih oleh angkatan 2020.

– Estafet Tic Tac Toe

Lomba estafet tic tac toe ini ditujukan untuk mahasiswa(i) Program Studi Matematika FMIPA ULM Banjarbaru dari angkatan 2018-2021. Setiap angkatan mengirimkan perwakilan 3 orang putri. Pemenang lomba estafet tic tac toe yang Juara 1 diraih oleh angkatan 2019 dan Juara 2 diraih oleh angkatan 2021.

– Tarik Tambang

Lomba tarik tambang ini ditujukan untuk mahasiswa(i) Program Studi Matematika FMIPA ULM Banjarbaru dari angkatan 2018-2021. Setiap angkatan mengirimkan perwakilan 5 orang putra dan 5 orang putri. Pemenang lomba tarik tambang Juara 1 putra diraih oleh angkatan 2018 dan Juara 2 putra diraih oleh angkatan 2020, sedangkan Juara 1 putri diraih oleh angkatan 2021 dan Juara 2 putri diraih oleh angkatan 2020.

Acara penutupan perayaan Ulang Tahun ke-20 HIMATIKA “REAL” FMIPA ULM diisi dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana, Muhammad Radityo Dzikri Maulana kemudian dilanjutkan sambutan oleh Ketua HIMATIKA “REAL”, Agung Setyo Wiranto. Selain itu, disi dengan Hiburan Penampilan bakat dari tiap angkatan Matematika dan pengumuman juara perlombaan serta penyerahan hadiah.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.